Manfaat Mempelajari Al-Qur’an Sejak Dini

Hadits yang diriwayatkan oleh an-Nu’man ibn Basyir sebagai berikut.
قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَفْضَلُ عِبَادَةِ أُمَّتِي قِرَاءَةُ الْقُرْآنِ
Artinya: Rasulullah shallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baiknya ibadah umatku adalah membaca Al-Qur’an.” (HR. al-Baihaqi).
Sebagai umat Islam, maka kita memiliki kewajiban untuk membaca Al-Qur’an. Untuk itu sebagai orang tua alangkah baiknya jika kita dapat menanamkan kecintaan anak-anak kita untuk membaca Al-Qur’an sedini mungkin, terlebih lagi di usia anak-anak dengan daya tangkap dan daya ingat yang tinggi. Kita sebagai orang tua, memiliki kewajiban dan tanggung jawab untuk memberikan bekal ilmu kepada anak, baik dunia maupun akhirat. Belajar tentang ilmu agama, termasuk membaca Al-Qur’an, merupakan hal utama yang perlu diajarkan kepada anak sejak kecil.
Mutiara Harapan Islamic School Bintaro percaya bahwa kecintaan terhadap membaca dan mempelajari Al-Qur’an dapat ditanamkan pada keseharian ananda. Ketika secara rutin membaca Al-Qur’an, insya Allah akan menumbuhkan rasa cintanya terhadap Al-Qur’an.
Ayah bunda, banyak sekali manfaat dan keutamaan dari membaca Al-Qur’an khususnya untuk anak-anak, antara lain adalah:
- Mendapatkan pendidikan dan pemahaman keislaman
Hal utama ketika belajar Al-Qur’an pada anak-anak adalah memperoleh pendidikan dan pemahaman yang baik mengenai agama Islam. Dengan mengenal Islam sejak usia dini, insya Allah anak-anak kita akan mengisi kehidupannya dengan hal-hal yang bermanfaat dan tumbuh menjadi Muslim dan Muslimah yang taat beragama.
- Mendekatkan hubungan antara anak dengan kedua orang tua
Ketika ayah dan bunda membimbing ananda dalam menumbuhkan rasa kecintaan terhadap Al-Qur’an, di waktu yang bersamaan tumbuh pula ikatan erat antara seorang anak dan orang tua. Hubungan komunikasi antar orang tua dan anak-anak akan menjadi lebih dekat karena dengan proses pembelajaran Al-Qur’an tersebut akan meningkatkan komunikasi dan hubungan yang tercipta antara anak dan orang tua.
- Menjadi keluarga yang disayang Allah SWT
Rasulullah SAW pernah bersabda yang artinya “para ahli Al-Qur’an ialah keluarga dan kepercayaan Allah SWT.” Dengan begitu, siapa pun yang selalu membaca Al-Qur’an maka akan diperlakukan secara istimewa dan menjadi kepercayaan Allah SWT. Selain itu, membaca Al-Qur’an juga membuat setiap orang menjadi lebih dekat dengan Sang Pencipta. Keluarga yang senantiasa membaca kitab suci Al-Qur’an maka menjadi keluarga yang penuh keberkahan. Allah SWT insya Allah akan selalu memberikan keberkahan yang tak terhingga kepada kita para umatnya, baik yang sudah memahami isi Al-Qur’an maupun yang belum memahaminya. Ternyata kitabullah merupakan salah satu cara untuk berkomunikasi serta mendekatkan diri dan keluarga kepada Allah SWT.
- Mendapatkan ilmu pengetahuan
Bagi siapa pun yang membaca Al-Qur’an, terutama anak-anak, maka bisa mendapatkan ilmu pengetahuan yang melimpah. Pasalnya, seluruh ayat Al-Qur’an berisi tentang ilmu pengetahuan yang tertulis secara lengkap. Khususnya bagi anak-anak, apabila ingin belajar Al-Qur’an, di samping membacanya, juga perlu belajar tentang isi Al-Qur’an sehingga bisa mendapatkan pengetahuan yang luas dan menyeluruh. Untuk itu Mutiara Harapan Islamic School membuat program BTQ selain untuk mempelajari tata cara membaca Al-Qur’an, siswa-siswi juga akan mempelajari apa yang tercantum dalam Al-Qur’an.
Insya Allah, Allah SWT akan melimpahkan pahala dan keberkahan bagi orang tua yang berusaha mengajarkan kitabullah kepada anaknya baik itu dengan mengajari anak secara langsung atau memfasilitasi ananda untuk dapat belajar Al-Qur’an.
Hakim meriwayatkan dari Buraidah radhiyallahu ‘anhu bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Barangsiapa yang membaca Al-Qur’an dan mengamalkannya, maka akan dipakaikan kepadanya sebuah mahkota yang terbuat dari nur (cahaya). Dan kedua orang tuanya akan dipakaikan dua pasang pakaian yang sangat indah tiada bandingnya di dunia ini”
Kemudian orang tuanya akan bertanya kepada Allah SWT, “Ya Allah, mengapa kami diperlakukan seperti ini?”
Allah SWT menjawab, “Ini adalah pahala bacaan Al-Qur’an anakmu”
Dalam Kitab Jam’ul Fawa’id terdapat sebuah hadis yang diriwayatkan Imam Thabrani dari Anas RA bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa mengajarkan anaknya membaca Al-Qur’an, maka dosa-dosanya yang akan datang dan yang telah lalu akan diampuni. Dan barangsiapa mengajarkan Al- Qur’an pada anaknya sehingga menjadi Hafizh Qur’an, maka pada hari Kiamat ia akan dibangkitkan dengan wajah yang bercahaya seperti cahaya bulan purnama, dan dikatakan kepada anaknya: “Mulailah membaca Al-Qur’an!” Ketika anaknya mulai membaca satu ayat Al-Qur’an, maka ayahnya dinaikkan satu derajat, demikian terus ditinggikan derajatnya hingga tamat bacaannya”
Dalam sebuah hadis disebutkan, dikutip dari Kitab Fadhail Qur’an karya Syeikh Maulana Zakariyya Al-Kandahlawy, Rasulullah SAW bersabda:
عَن مُعَاذِنِ الجُهَنِيِ رَضَي اللٌهُ عَنَهُ قَالَ:قَالَ رَسُولُ اللٌه صَلَي اللٌهَ عَلَيهِ وَسَلَمَ مَنَ قَرَأ القُرانَ وَعَمِلَ بِمَافِيهِ اُلُبِسَ وَالِدَاهُ تَاجًا يَومَ القَيِامَةِ ضَووُهَ اَحسَنُ مِنُ ضَوءِ الشٌمسِ فيِ بُيُوُتِ الدٌنَيا فَمَا ظَنٌكُم بِالَذِيُ عَمِلَ بِهذَا (رواه احمد وابو داوود ووصححه الحاكم)
Dari Mu’adz al Juharni berkata bahwa Rasulullah bersabda: “Barang siapa membaca Al-Qur’an dan mengamalkan apa yang terkandung di dalamnya, maka kedua orang tuanya akan dipakaikan mahkota pada hari Kiamat yang cahayanya lebih terang daripada cahaya matahari seandainya berada di rumah-rumah kalian di dunia ini” Cahaya mahkota bagi orang tua si pembaca Al-Qur’an dan mengamalkan isinya akan lebih terang daripada sinar matahari yang berada di dalam rumah. Jika orang tua si pembaca Al-Qur’an saja mendapatkan pahala demikian tinggi, maka tidak dapat dibayangkan besarnya pahala yang didapat di membaca Al-Qur’an itu sendiri. Demikian keberkahan dan keutamaan Al-Qur’an. Semoga Allah SWT Ta’ala berkenan mencurahkan taufik-Nya agar kita bisa mengajarkannya Al-Qur’an kepada anak dan kepada orang lain
Demikian keutamaan bagi orang tua yang mengajari anaknya membaca Al-Qur’an dan beberapa manfaat membaca Al-Qur’an yang bisa diperoleh untuk umat Islam. Bagi yang belum lancar membaca Al-Qur’an, tidak ada kata terlambat untuk belajar karena setiap orang bisa memulai dari sekarang untuk menjadi lebih baik. Mutiara Harapan Islamic School akan membantu ananda dalam mempelajari dan membaca Al-Qur’an sejak dini dengan metode pembelajaran yang akan disenangi anak-anak, sehingga selain mereka belajar membaca Al-Qur’an mereka juga dapat belajar mencintai Al-Qur’an sedari awal.
Leave a Reply